Headline

“DPW PROGIB SUMUT” Gelar Rapat Perdana Bahas Program Berbagi Takjil dan Silaturahmi Jajaran

Medan //Keadilannews.com,-Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Pro Garda Indonesia Bersatu (Progib) Provinsi Sumatera Utara melakukan Rapat Perdana Koordinasi Pembentukan Kepengurusan dan Silaturahmi serta pembagian Takjil bulan suci Ramadhan 2024, di Warkop Agam, Jalan Ayahanda, Kota Medan, pada Rabu. (27/3/24)

Rapat ini sendiri dihadiri langsung Dewan Penasehat DPW PROGIB SUMUT yaitu DR.Rudi Salam Sinaga Msi, Ketua DPW Lamhisar Simanungkalit, Sekretaris Yudika Purba SH, dan beserta Pengurus DPW PROGIB SUMUT yang tidak bisa disebutkan satu persatu untuk membahas persiapan apa saja yang akan dilakukan oleh DPW PROGIB SUMUT selama bulan suci Ramadhan 2024 dengan salah satunya adalah Berbagi untuk sesama umat.

Disamping itu, DPW PROGIB SUMUT juga menjadikan rapat perdana ini sebagai silaturahmi dan membangun Solidaritas serta kehangatan sesama pengurus dalam menjalankan seluruh program dan kegiatan untuk kedepannya.

“DPW PROGIB SUMUT Sumut sendiri akan menyiapkan takjil secara gratis yang diperkirakan sebanyak ratusan paket dan akan kita gelar di awal bulan April dari kita dan untuk kita”, ungkap Sekretaris Yudika Purba SH.

Lebih lanjut, Ketua DPW PROGIB SUMUT Lamhisar Simanungkalit mengungkapkan, “Untuk memupuk tali kasih dan persaudaraan yang rukun antara umat beragama, perlunya tindakan nyata yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat yakni dengan melakukan kegiatan yang positif, seperti melaksanakan Bagi-bagi Takjil kepada warga yang berada dijalan raya bersama DPW PROGIB SUMUT yang rencananya akan dilaksanakan di Seputaran Jalan Letda Sujono, serta mengucapkan terimakasih kepada Penasehat dan jajaran yang turut hadir”, paparnya.

Dengan hasil rapat dalam rapat kordinasi DPW PROGIB SUMUT tersebut, Hal ini adalah bagian persiapan dalam menyambut hari raya Idul Fitri nantinya, serta seluruh jajaran pengurus dan anggota DPW PROGIB SUMUT mengucapkan,“Selamat menunaikan ibadah puasa semoga kita semua mendapatkan berkah di bulan suci ini”.(Red/Tim)

Pimred

Share
Published by
Pimred

Recent Posts

TNI AU Dirikan Posko Satgasud Di Posko Induk Tanggap Darurat Bencana Di Lapangan Andi Djemma Kabupaten Luwu

Makassar | Keadilannews.com,- TNI Angkatan Udara mendirikan Pos Komando (Posko) Satuan Tugas Udara (Satgasud), bertempat…

16 jam ago

Pangdam I/BB Pimpin Sertijab 2 Danrem dan 8 Pejabat Utama

Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan memimpin acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dua Komandan Korem…

16 jam ago

Kecaman Warga Tentang Tranparansi PT. Growth Sumatera Industry, Terhadap Masyarakat Sekitar Kota Bangun.

Medan | Keadilannews.com,-Forum Masyarakat Melayu Bersatu (FMMB) kota bangun menyikapi transparansi CSR PT. Growth Sumatera…

20 jam ago

Tinjau Posyandu, Pj. Bupati Langkat” Pemerintah peduli”, Jangan Lelah Mencintai Negeri dan Masyarakat

Foto: Pj. Bupati Langkat H.M.Faisal Hasrimy AP,M.AP mengunjungi posyandu. (Ist/Keadilannews/Ms.limbong) Langkat (Sumut) | Keadilannews.com,-Pj Bupati…

1 hari ago

Faisal Hasrimy Tepung Tawari Calon Jama’ah Haji Kabupaten Langkat

Foto : Faisal Hasrimy Tepung Tawari Calon Jama'ah Haji Kabupaten Langkat. (Ist/Keadilannews/Ms.Limbong) Langkat (Sumut) |…

1 hari ago

Terkait PBG Dan Stay Cross Tanpa Izin, Global Prima National Plus School Merasa Kebal Hukum, Disperkimtaru Kota Medan Bakal Dilaporkan Ke APH Langgar UU Pers

Medan | Keadilannews.com,-Selain dinilai lamban, Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman, Cipta Karya Dan Tata Ruang (Disperkimtaru)…

1 hari ago